Jumat, 19 Maret 2010

bridge

Saat pelajaran matematika, guru saya membicarakan tentang olahraga yang menggunakan kartu disebut BRIDGE. Akhirnya teman-teman saya punya usul agar saya memposting tentang olahraga BRIDGE ini.

Olahraga ini ternyata telah dimainkan di KAIRO sebelum tahun 1886. Kemudian BRIDGE menjadi terkenal di PERANCIS dengan sebutan "khedive" yang merupakan gelar resmi bagi raja muda TURKI. Nama olahraga ini diambil dari kata turki "biritch", ada juga yang mengatakan bahwa olahraga ini diambil dari nama GALATA BRIDGE (jembatan galata, di seberang jembatan ini terletak kedai kopi dimana serdadu INGGRIS berkumpul disini sambil bermain BRIDGE saat perang KRIM terjadi antara tahun 1853-1856).

Permainan ini pertama kali dimainkan pada saat perjalanan dari SAN FRANSISCO ke NEW YORK di atas kapal uap "FINLAND" 1 november 1925. Olahraga ini adalah permainan kartu yang mengandalkan baik kemampuan bermain maupun keuntungan.

Saat melakukan permainan kartu ini (enaknya olahraga atau permainan y.....), 4 pemain berpasangan sambil duduk saling berhadapan. Peraturan permainan cukup ringkas dan mirip dengan peraturan permainan kartu lainnya. Permainan ini terdiri dari lelang diikuti oleh permainan kartu, lelang berakhir dengan sebuah kontrak (kecuali bila kartu di tangan dilewati). Sebuah kontrak adalah pernyataan oleh salah satu partner bahwa pihak mereka akn mengambil sejumlah (atau lebih) trik. Lelang ini menentukan pihak yang menyatakan "the strain of trump" dan lokasi untuk kartu di tangan.

Turnamen BRIDGE biasanya diatur untuk memaksimalkan penggunaan kecakapan satu tim dan meminimalkan pengaruh keberuntungan. BRIDGE telah dibandingkan dengan catur dalam pengertian bahwa harus digunakan akal sehat.

Untuk lebih mengetahui tentang BRIDGE silahkan klik tautan-tautan berikut ini :
FORUM
cara main

0 komentar:

Posting Komentar

Search